Kerjasama Universitas Diponegoro Semarang

1291571_1409552362605374_1440528223_nPoliteknik Harapan Bersama Tegal akhir tahun 2013 menapaki babak baru dengan menjalin kerjasama  dengan Universitas Diponegoro Semarang. Kesepakatan Bersama (MoU) ditandatangani langsung oleh Rektor Universitas Diponegoro Prof. Sudharto P Hadi, MES, Ph.D, dan Direktur Politeknik Harapan Bersama Tegal Mc. Chambali, B.Eng, M.Kom, Kesepakatan Bersama bahwa kedua belah pihak sepakat untuk mengadakan kerjasama untuk pengembangan Tri Dharma Perguruan Tinggi melalui kegiatan Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat, kesepakatan ini berlaku untuk jangka waktu lima tahun kedepan.  Disamping itu Politeknik Tegal juga melakukan MoU dengan Fakultas Teknik Universitas Diponegoro yang ditandatangani oleh Dekan Fakultas Teknik Ir. Bambang Pudjianto, MT. Dalam sambutannya Dekan Fakultas Teknik menyambut gembira dapat menjalin kerjasama dengan Politeknik Harapan Bersama Tegal, karena didalam pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi, perguruan tinggi negeri diharapkan  dapat manjalin kerjasama saling bersinerji dengan perguruan tinggi lokal apalagi dengan Politeknik Tegal, karena selama ini  Tegal  dikenal sebagai jepangnya indonesia. Sedangkan sambutan Direktur Politeknik Tegal menyatakan bahwa kerjasama ini bisa saling menguntungkan karena dalam melakukan penelitian dapat saling mengisi, dimana dari Undip akan melakukan analisis penelitian dengan cermat, sedangkan Politeknik Tegal akan mengerjakan penelitian sesuai dengan porsi sebagai pendidikan vokasi. Dekan Fakutas Teknik menambahkan dan berharap bahwa MoU ini tidak hanya berhenti hanya penandatangan, tetapi harus ditindak lanjuti dengan karya nyata. Dalam waktu dekat akan dilakukan kerjasama untuk pengembangan mobil listrik yang telah pernah dibuat oleh mahasiswa teknik mesin Politeknik Tegal dan pernah dilombakan di Politeknik Negeri Bandung tahun 2012. Pengembangan mobil listrik dengan emisi rendah tersebut  nantinya bisa berfungsi sebagai kendaraan didalam kampus. Kaprodi teknik mesin  Agus Suprihadi menambahkan  bahwa gokar listrik tersebut akan dilombakan kembali di Bandung pada 24-25 Oktober mendatang.

Dr.Joga Dharma, M.Sc (pakar Sistem Kontrol) dari Undip sedang mencoba gokar.Dr.Joga Dharma, M.Sc (pakar Sistem Kontrol) dari Undip  sedang mencoba gokar.

Acara penanda tanganan nota kesepakatan dilaksanakan Selasa 10 September 2013 di kantor Dekanat  Fakultas Teknik Universitas Diponegoro  Tembalang  Semarang, dihadiri oleh Pembantu Dekan I. II, III, IV  dan Ketua Jurusan Magister Teknik Mesin Prof. Dr. Ir. AP. Bayuseno, M.Sc beserta Staf. Penandatanganan MoU yang dilakukan oleh Dekan Fakultas Teknik Universitas Diponegoro Ir.Bambang Pudjianto, MT dan Direktur Politeknik Tegal Mc. Chambali, B.Eng, M.Kom. disaksikan oleh oleh Ketua Yayasan Harapan Bersama Khafdilah Ms, S.Kom, SH. Dekan Fakultas Teknik Universitas Diponegoro Ir. Bambang Pudjianto, MT mencoba gokar listrik karya mahasiswa Politeknik Tegal disaksikan  oleh. Ketua Yayasan HB Khafdilah Ms, S.Kom, SH; Direktur Politeknik Tegal Mc. Chambali, B.Eng, M.Kom dan Kaprodi Teknik Mesin Agus Suprihadi.

21 September 2013 - 10:29:25 WIB   0
Politeknik Harapan Bersama   Prodi D-3 Teknik Mesin  

Share:

Tinggalkan Komentar

Email dan No. HP tidak akan kami publikasikan

Info Penerimaan Mahasiswa