Peresmian Masjid Daarul Fikri Politeknik Tegal

Jumat 23 November menjadi salah satu hari yang bersejarah bagi Politeknik Tegal. Pada hari tersebut secara resmi masjid Daarul Fikri Politeknik Tegal resmi diresmikan dan ini menjadi awal dan tanda mulai difungsikannya masjid Daarul Fikri untuk kegiatan – kegiatan keislaman disamping shalat wajib dan shalat jum’at.

Acara peremian dilangsungkan setelah acara shalat jumat bersama civitas akademika dan masyarakat setempat. Peresmian Masjid sendiri dilakukan oleh Bpk. H. Kustami, S. Sos selaku Dewan Pembina Yayasan Pendidikan Harapan Bersama Tegal. Pada acara tersebut, Direktur Politeknik Tegal menyampaikan bahwa Masjid merupakan suatu kebutuhan di lingkungan kampus dan sekitarnya sebagai sarana dan fasilitas ibadah. selain sebagai sarana ibadah wajib, masjid Daarul Fikri Politeknik Tegal juga diharapkan mampu mengadakan kegiatan – kegiatan yang membantu mahasiswa lebih memahami agama. Sehingga mahasiswa politeknik Tegal menjadi mahasiswa yang cerdas dan beriman.

10 Januari 2013 - 14:14:20 WIB   0
Politeknik Harapan Bersama  

Share:

Tinggalkan Komentar

Email dan No. HP tidak akan kami publikasikan

Info Penerimaan Mahasiswa