Aplikasi “Smart City Tegal” Harum di Tingkat Nasional

TEGAL – Mahasiswa program studi (prodi) DIV Teknik Informatika (TI) Politeknik Harapan Bersama (PHB) kembali raih prestasi di tingkat nasional. Mereka adalah Fanni Naditya Putra, Azka Wildan Mukholladun dan Novianto Arief Wibowo yang tergabung dalam “Tawakal Team”. Berhasil meraih juara pertama dalam Grand Final Mobile Application Competition (MAC) IT Holic 2018 pada Kamis, 2 Agustus 2018 di Gedung Bandung Creative Hub (BCH), Jalan Laswi, Kota Bandung.

MAC IT Holic adalah ajang kompetisi membangun aplikasi yang diimplementasikan ke dalam smartphone dengan berbasis platform android. Acara berskala nasional tersebut diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika, Sekolah Tinggi Teknologi (STT), Bandung. Dilaksanakan mulai dari tanggal 21 Mei 2018 dan dibagi dalam beberapa tahap, yaitu: pendaftaran, penyisihan  serta berakhir di tahap penjurian final pada tanggal 2 Agustus 2018. MAC IT Holic kali ini mengangkat tema “Smart City”. Sebanyak 100 peserta mahasiswa D1/D2/D3 hingga S1dari perwakilan perguruan tinggi yang tersebar di Indonesia berlaga dalam tim (maksimal 3 orang).

Adapun produk yang dihasilkan Tawakal Team yaitu Smart City Tegal berbasis mobile dengan Platform Android. Smart City Tegal mempunyai lima fitur utama, yaitu fitur Darurat dapat digunakan untuk laporan kecelakaan lalu lintas, fitur Pengaduan dapat digunakan untuk laporan kerusakan terhadap infrastruktur jalan, fitur E-Gov seputar info kota dan pendidikan, fitur E-Bussiness lapak online yang terintegrasi dengan nomor telpon genggam, WhatsApp, email lokasi pelapak dan terakhir fitur E-Health untuk konsultasi dengan dokter

Berkat kerja keras dan kesungguhan yang dilakukan oleh mereka, maka di acara grand final tersebut, Tawakal Team mendapatkan juara 1, dengan urutan juara 1 dari mahasiswa PHB, juara 2 dari mahasiswa universitas Telkom dan juara 3 dari mahasiswa Universitas Pesantren Tinggi Darul ‘Ulum Jombang. Kepala Prodi D IV TI kampus PHB Ginanjar Wiro Sasmito  mengatakan sangat bersyukur atas keberhasilan mahasiswanya yang dapat meraih juara ke 1. “Ini merupakan prestasi yang membanggakan bagi PHB dan ini untuk kesekian kalinya mahasiswanya mampu menorehkan prestasi di kancah nasional” kata Ginanjar.

Ginanjar memiliki harapan besar bagi mahasiswa PHB khususnya mahasiswa di prodi TI, ia berharap agar pencapaian ini dapat menggugah semangat dan kreativitas mahasiswa agar lebih berminat untuk mengikuti kompetisi di tingkat nasional maupun internasional. “Prestasi ini dapat menjadi tolak ukur keberhasilan daya serap mahasiswa terhadap kurikulum maupun materi kuliah yang diberikan oleh dosen, kedepannya kami juga berharap agar aplikasi berbasis android ini dapat dikembangkan lagi dan Smart City Tegal dapat diimplimentasikan oleh pemerintah kota Tegal,” ujar Ginanjar.

10 Agustus 2018 - 19:41:10 WIB   0
Prodi D-4 Teknik Informatika  

Share:

Tinggalkan Komentar

Email dan No. HP tidak akan kami publikasikan

Info Penerimaan Mahasiswa