Perkenalkan Dunia Kampus Lewat Virtual

Kondisi pandemi covid 19 yang dialami sekarang mengharuskan semua kegiatan sivitas kampus Politeknik Harapan Bersama (PHB) untuk dilakukan secara digital, begitupun dengan informasi untuk mahasiswa baru. 

Berbagai informasi tentang Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) tentang kampus PHB ditampilkan di website kampus tersebut. Mulai dari informasi syarat, waktu pelaksanaan, jadwal tes, lokasi tes, dan informasi kelulusan.

Ketua Program Studi D3 Teknik Komputer PHB Rais, S.Pd, M.Kom menyampaikan upaya untuk meningkatkan ketertarikan siswa-siswa SMA/SMK/MA agar  melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi pilihan di masa pandemi salah satunya dengan penjelasan kegiatan ini secara virtual.

“Penjelasan sarana prasarana meliputi ruang kelas yang represntatif, laboratorium komputer, perpustakaan, sport center, dll. Penjelasan tersebut dapat kita lakukan secara virtual dan interaktif”, ujar Rais.

Pengenalan sarana dan prasarana Prodi D3 Teknik Komputer Politeknik Harapan Bersama Secara Virtual, yang dilaksanakan pada kamis, (11/6) lalu via Google Meet.

Kegiatan dipandu oleh dosen Prodi D3 Teknik Komputer PHB Ahmad Maulana, S.Kom dan pemateri Ida Afriliana,ST,M.Kom.  Dengan jumlah peserta yang registasi masuk di google form sejumlah 95 siswa-siswi SMK/SMA/MA di Tegal dan sekitarnya.

Website dan aplikasi PMB Online Politeknik Harapan Bersama yang sudah dibuat berbasis android disosialisasikan, didemontrasikan penggunaan aplikasi diharapkan memudahkan calon mahasiswa untuk mengetahui informasi mengenai pemberkasan penerimaan mahasiswa baru.

“Ada kelebihan dari aplikasi ini yaitu tersedianya fasilitas konsultasi secara realtime yang langsung ditangani oleh unit atau program studi yang berkepentingan baik melalui WhatsApp, telepon dan instagram,” ujar Ida.

19 Juni 2020 - 20:27:03 WIB   0
Prodi D-3 Teknik Komputer  

Share:

Tinggalkan Komentar

Email dan No. HP tidak akan kami publikasikan

Info Penerimaan Mahasiswa