Politeknik Harapan Bersama Raih Akreditasi B

TEGAL – Melalui Surat Keputusan dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dengan nomor SK: 424/SK/BAN-PT/Akred/PT/XII/2018 Perguruan Tinggi Politeknik Harapan Bersama telah berhasil meraih Akreditasi B. Penetapan tersebut ditandatangani oleh Direktur Dewan Eksekutif BAN-PT T. Basaruddin, pada Rabu (19/12), di Jakarta. 

Perolehan Akreditasi B tidak lepas dari kedatangan Tim Asesor saat melakukan kegiatan visitasi di kampus PHB pada Selasa (11/12) lalu. Tim Asesor BAN-PT terdiri dari Dr. Muhammad Da I, M.Si., Apt (Universitas Muhammdiyah Surakarta), Drs. Eddy Edwin, S.Kom., M.Kom (Politeknik Negeri Jakarta) dan Prof. Dr. Ansar Suyuti, M.T (Universitas Hasanuddin, Makassar).

Selama sehari penuh Tim Asesor melakukan visitasi lokasi, peninjauan sarana dan prasarana. Wawancara dengan dosen, tenaga pendidik, mahasiswa, alumni dan stakeholder. 

Direktur PHB Mc. Chambali, B,Eng., E.E., M.Kom mengungkapkan pada pembukaan acara tersebut, PHB mengenalkan profil kampus, jajaran pejabat struktural dan pemaparan kegiatan kemahasiswaan. Kemudian dilanjut konfirmasi atau klarifikasi butir-butir kuantitatif maupun non kuantitatif dengan bukti dokumen-dokumen yang ada.

Dengan diraihnya hasil Akreditasi B oleh BAN PT maka Perguruan Tinggi Politeknik Harapan Bersama telah membuktikan peningkatan standar mutu pendidikan yang sangat pesat yang diakui oleh pemerintah. “Dengan demikian daya saing terhadap lulusan dan jaminan proses belajar mengajar di Politeknik sangat terjamin mutunya,” tegas Chambali.

“Tentunya hal ini akan memberikan manfaat pada semua pihak (stakeholder) baik pemerintah, masyarakat, calon mahasiswa, orang tua dan juga dunia kerja nasional maupun internasional karena adanya jaminan mutu pendidikan di Politeknik Harapan Bersama,” imbuhnya.

Sejak berdiri pada tahun 2002 Politeknik Harapan Bersama berupaya terus menaikkan kualitas penyelenggaraan Perguruan Tinggi dengan memenuhi dan menerapkan prosedur sesuai Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) yang berlaku.

Ketua Yayasan Harapan Bersama Khafdillah MS, S.Kom., SH, MH menambahkan, predikat B Akreditasi Perguruan Tinggi pada PHB sebagai barometer atas pengakuan pemerintah dan masyarakat. “Hasil pengakuan tersebut agar dipertahankan dan terus berusaha menjadikan PHB sebagai perguruan tinggi yang unggul dalam persaingan globalisasi,” tegas Khafdillah.

08 Januari 2019 - 10:58:52 WIB   0
Politeknik Harapan Bersama  

Share:

Tinggalkan Komentar

Email dan No. HP tidak akan kami publikasikan

Info Penerimaan Mahasiswa