Porseni FKHMEI Jawa Tengah

Forum Komunikasi Himpunan Mahasiswa Elektro Indonesia (FKHMEI) adalah Organisasi mahasiswa teknik elektro yang bersifat Organisasi Profesi yang di sahkan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (DIKTI) dengan Surat Keputusan SK : DIRJEN DIKTI NO.04/DIKTI/KEP/1991, dan FKHMEI akan mewadahi aspirasi dan inovasi para mahasiswa teknik elektro dalam rangka pembinaan keprofesian dan peningkatan sumber daya mahasiswa teknik elektro di seluruh perguruan tinggi yang ada di Indonesia. Dalam sejarah, terbentuknya FKHMEI berawal dari pertemuan di Universitas Indonesia pada tahun 1987 yang kemudian dilanjutkan dengan pertemuan di Institut Teknologi Bandung pada Desember 1988. Pada tanggal 5 November 1988 bertempat di Institut Teknologi 10 November Surabaya ditandailah persetujuan berkaitan dengan pembentukan organisasi FKHMEI. Setelah melalui diskusi-diskusi secara intensif yang dilaksanakan di beberapa tempat diantaranya di Balai Sidang Senayan Jakarta pada Maret 1988, Universitas Brawijaya Malang pada Maret 1989 dan diteruskan di Sekolah Tinggi Teknologi A. Yani Cimahi September 1989.Pekan Olahraga Elektro adalah salah satu program kerja FKHMEI Wilayah VIII (Jawa Tengah) yang bertujuan untuk memperlihatkan skil di luar kompetensinya. POR ini baru dilaksanakan 1 kali di UNDIP dan kali ini pada tahun 2016 bertempat di Politeknik Harapan Bersama Tegal yang di laksanakan pada hari Jumat - Minggu 29 April - 1 Mei 2016 bertempat di kampus 1 dan 2 Politeknik Harapan Bersama. PORSENI tingkat daerah ini akan menyelenggarakan berbagai macam jenis Kompetisi CabOr dalam bidang keolahragaan dan kesenian sebagai ajang persaingan yang sportifitas untuk meraih prestasi sekaligus ajang pencarian bakat mahasiswa, khususnya mahasiswa elektro di Jawa Tengah. Bentuk kegiatan ini adalah kompetisi di bidang olahraga dan seni.

Bentuk kegiatan yang akan diselenggarakan adalah sebagai berikut:

  1. Cabang Olahraga
    • Futsal antar Himpunan Elektro se-Jawa Tengah
    • Tenis Meja antar Himpunan Elektro se-Jawa Tengah
    • Bulu tangkis antar Himpunan Elektro Se-Jawa Tengah
    • Basket antar Himpunan Elektro Se-Jawa Tengah
  2. Kesenian
    • Pencarian bakat (seni) antar Himpunan Elektro Se-Jawa Tengah


Direktur Politeknik Harapan Bersama MC Chambali B.Eng., EE., M.Kom. dalam sambutannya sekaligus membuka acara tersebut menegemukakan “bahwa sportifitas itu yang terpenting karena menang kalah sudah biasa, yang terpenting adalah silaturahmi antar himpunan sejawa tengh dan saling mendukung kegiatan satu sama lain”. Acara yang berjumlah kurang lebih 300 peserta dari 42 Perguruan Tinggi Di jawa Tengah berjalan dengan lancar tanpa kendala apapun dan hasil perolehan akhirnya yaitu:

  1. FUTSAL
    • JUARA 1 : UNISULA
    • JUARA 2 : USM
  2. BASKET
    • JUARA 1 : POLITEKNIK HARAPAN BERSAMA
    • JUARA 2 : UMS
  3. TENIS MEJA
    • SINGLE
      • JUARA 1 : POLITEKNIK HARAPAN BERSAMA
      • JUARA 2 : POLITEKNIK HARAPAN BERSAMA
    • DOUBLE
      • JUARA 1 : POLITEKNIK HARAPAN BERSAMA
      • JUARA 2 : POLITEKNIK HARAPAN BERSAMA
  4. BULUTANGKIS
    • SINGLE
      • JUARA 1 : POLITEKNIK HARAPAN BERSAMA
      • JUARA 2 : POLITEKNIK HARAPAN BERSAMA
    • DOUBLE
      • JUARA 1 : POLITEKNIK HARAPAN BERSAMA
      • JUARA 2 : POLITEKNIK NEGERI CILACAP

Dengan hasil perolehan tersebut maka Politeknik Harapan Bersama Tegal pada akhir acara Politeknik Harapan Bersama Meraih Juara Umum pada acara tersebut dan ini atas penilaian seluruh lomba yang di menangkan, semoga dengan adanya acara seperti ini bisa memupuk tali silaturahmi antar progam studi Elektro se-Jawa Tengah bahkan se-Indonesia.

16 Mei 2016 - 17:22:17 WIB   0
Kemahasiswaan   Politeknik Harapan Bersama   Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM)  

Share:

Tinggalkan Komentar

Email dan No. HP tidak akan kami publikasikan

Info Penerimaan Mahasiswa