Recruitment Viva Generik

Salah satu tanggung jawab institusi pendikan adalah membantu peserta didik untuk memperoleh peluang kerja dibidangnya. Guna untuk memenuhi tanggung jawab ini program studi DIII Farmasi Politeknik Harapan Bersama Tegal bekerjasama dengan Viva generik mengadakan recruitment.

Jaringan Apotek Nasional yang sedang berkembang mengadakan recruitment sebagai Asisten Apoteker. Recruitment diadakan pada hari kamis, 10 Maret 2016 yang bertempat di Auditorium Gedung C Politeknik Harapan Bersama Tegal

Recruitment yang yang berlangsung kurang lebih 7 jam tersebut di ikuti oleh 70 mahasiswa semester 6 yang masih aktif dan sedang menyelesaikan KTI (Karya Tulis Ilmiah). Ke-70 peserta recruitment ini harus menyelesaikan 3 set soal Psikotes. Pada hari yang sama peserta langsung diwawancara oleh ibu Yohana wulantika staff HRD Viva Generik.

Melalui seleksi psikotes dan wawancara dari 70 peserta recruitment, 12 peserta telah dinyatakan lolos tahap pertama. Ke-12 Mahasiswa tersebut adalah juIikha Dian, Vilia Dwi Laraswati, Minchatul Ifadhoh, Feby Nur arianti, Adfan Mar’ie Annur, Gina Wulandari, Winda Ariska, Tri Lusi Cahyawati, Miya Khoirunnisa, Nabila Nur Pratiwi, Anindita, Trio Yulianto S.

Menurut Heru nurcahyu S,Farm. M.Sc, Apt Ketua Program studi d3 Farmasi PHB menyampaikan Semoga dari 12 peserta yang sudah lolos tahap pertama bisa lolos ketahap berikutya. Dan yang belum lolos tetap semangat dan berusaha.

01 April 2016 - 16:11:47 WIB   0
Prodi D-3 Farmasi  

Share:

Tinggalkan Komentar

Email dan No. HP tidak akan kami publikasikan

Info Penerimaan Mahasiswa